Sunday, 8 May 2011

Informasi Lomba Video Tema

Berikut informasi tambahan untuk lomba Video Tema:
  1. Biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000,- .
  2. Satu tim beranggotakan maksimal 10 orang.
  3. Setiap sekolah diperbolehkan mendaftarkan lebih dari 1 tim.
  4. Video tema yang diserahkan harus orisinil dan buatan tahun 2011. Serta belum pernah diikutsertakan pada festival lain dan belum pernah dipublikasikan melalui media apapun
  5. Video tema yang dibuat tidak mengandung SARA dan pornografi.
  6. Kompetisi berupa pembuatan video tema sebuah lagu dari sebuah band yang telah ditentukan panitia. Peserta dapat memilih satu dari tiga lagu yang disediakan.
  7. Lagu yang disediakan meliputi lagu dari band Mocca : 1. Secret Admirer, 2. Me and My Boyfriend, 3. Hanya Satu
  8. Seusai pemutaran video tema, peserta harus mempresentasikan hasil karyanya dihadapan dewan juri dan peserta lain. Dan dilanjutkan dengan sesi Tanya Jawab. Durasi maksimal 10 menit .
  9. Video tema harus dikumpulkan dalam bentuk DVD (PAL) dengan format .AVI dan .VOB masing-masing 1, dan dimasukkan ke dalam amplop coklat dengan mencantumkan nama tim produksi dan sekolah asal disudut kanan bawah (landscape).
  10. Jika terdapat foto, footage, grafis, courtessy, dll dalam video tema yang digunakan tidak boleh menggunakan milik orang lain, kecuali ada ijin tertulis dari pembuatnya.
  11. Pemenangnya meliputi juara 1, 2, dan 3. Serta pemberian award kepada Sutradara, Camera Person, Script Writer, Art Director, dan Editor terbaik.
  12. Pengumpulan materi akan diinformasikan lebih lanjut saat technical meeting(informasi lebih lanjut, hubungi cp)
NB: untuk formulir dan informasi lainya silahkan unduh di kolom Registration

CP: Anggoro (083895883759) atau Indra (083897996242)

No comments:

Post a Comment